Selasa, 19 Juli 2022

Hari Kedua Masuk Sekolah TK

 Hari ini hari Selasa, 19 Juli 2022



Hari kedua masuk sekolah bagi anak-anak di TK Negeri Pembina Kota Padang panjang.

Alhamdulillah anak-anak semangat masuk sekolah.

Kegiatan awal para guru menyambut anak-anak yang datng ke sekolah. Sebagian orang tua ada yang melepas anaknya bermain , namun lebih banyak yang menemani anaknya saat morning fun hari kedua ini. Pada saat berbaris, orang tua sudah bergeser dan hanya menyaksikan anaknya di balik pagar sekolah. 

Perasaan syukur, senang, bahagia, haru, sedih, gak tega, berharap anak segera pintar, dewasa dan cepat menggapai cita-cita dan berbagai impian melambungkan doa untuk buah hati tercinta.

Tepat pada jam delapan kurang seperempat, anak-anak mulai berbaris sesuai kelompok masing-masing. Barisan kelompok A diawali dari dekat pendopo, lalu seterusnya hingga kelompok B8 di depan kantor kepala sekolah.

Ibu Rohima (kepala sekolah) memimpin kegiatan berbaris pagi, dengan anggun, ceria, asyik namun tetap semangat. Beberapa lagu dan tepuk, sebagai ice breaking pagi. Berbagai pertanyaan memancing perhatian dan menstimulus indera pendengaran anak beberapa kali dilontarkan. Beberapa anak pun ada yang sudah pandai memimpin doa dan menyebutkan nam guru kelas masing-masing.

Ada satu anak yang sangat cerdas dan lucu. Iya, dia bernama Afif dari B8. Saat ibu kepala menyampaikan contoh berterimakasih kepada ibu. Afif mengatakan, “terimakasih ibu sayang…” eh, si Afif senyum-senyum, langsung mendekat kepada ibunya, yang kebetulan sebagai guru didepan barisan kelompok 6. Afif langsung mencium pipi ibu kiri kanan. Alhamdulillah…. Seneng menyaksikannya. Begitu besar sayang ibu, hingga membius anak untuk menyayangi ibu. Indahnya pemandangan masa kecil ini. Semoga terus hingga kelak menjaga ibu sampai akhir hayat. Amiin.

 Alhamdulillah hari ini, anak sudah mengenal beberapa hal di sekolah.

1. Kalau ada bu guru bicara di depan barisan, anak-anak mendengar.

2. Kalau ditanya, menjawab.

3. Kalau diminta menirukan, menirukan.

4. Kalau berbaris, ikuti barisan dan lurus.

Anak-anak masuk kelas dipanggil perkelompok. Untuk kelompok 8 berbaris di depan pendodpo dan masuk lokal melaljui pendopo. Anak-anak lucu dan gembira. Barisn pun berliku, sesekali gerbong kereta apinya keluar rel. he he.. maklum anak baru. Yang asyiknya dibantu oleh om Roby. Thanks so mauch om.

Anak-anak kelompok B 8 memegang sepatu di tangan sebelah kiri karena memasuki pendopo. Lalu meletakkan sepatu dengan rapi di depan ruang kelas. Sesudah mengucap salam, masuk satu persatu-satu. Saat ibu guru mengatur anak yang akan masuk di depan pintu, ada anak di dalam kelas tidak langsung duduk, melihat-lihat mainan. Asyiiik.

Ibu guru pun mengarahkan anak untuk duduk rapi.

 Kegiatan sangat menggembirakan. Dimulai dengan menyanyi, berdoa, dan bercakap-cakap. guru menekankan kembali, bahwa anak-anak belajar di kelompkok B8, sambil menghitung jari sebanyak 8 jari.

Lalu tanya jawab dan perkenalan. Semua anak mengenalkan diri dengan gembira, malu, lucu, juga ada yang semangat dan sangat jelas.

Sembari berjalannya kegiatan, jika ada hal-hal yang perlu diberi masukan, guru sambil mengenalkan aturan kepada anak. namun tetap dalam suasana Bahagia.

Aturan bersama di kelas. Bukan dinasehati seperti ceramah, semua disampaikan sambil bermain dan santai, saat kejadian, dan yang paling penting berangsur-angsur menanamkan tanggung jawab berdasar kesepakatan bersama. 

Ada anak yang mau bermain mainan lebih dulu, sepertinya ada sesuatu dalam hatinya. dicoba ditahan dulu, sepertinya belum bisa. nampak aura sedikit duka terpancar. guru meminta izion kepada teman lain jika seorang teman mau memakai mainan lebih dulu. "teman-teman, sesama kawan kita harus saling menyayangi. kalau ada kawan yang bahagai, kita ikut bahagia. kalau ada kawan sedih kita bagaimana? ikut sedih. boleh kawan main mainan duluan?" kawanpun mengizinkan. 

Setelah beberpa kegiatan berlangsung, anakpun juga disilahkan memilih mainan. Agar menambah semangat  dan menarik anak agar senang ke sekolah. Setelah perkenalan, sekalian untuk mengingat nama kawan, anak-anak berpasangan bermain lego.

  

1. Kalau akan masuk kelas ucap salam.

2. Kalau ada yang berbicara, bu guru atau teman, yang lain mendengar.

3. Kalau mau mengambil makanan menggunakan tangan kanan.

4. Kalau menerima pemberian mengucap terimakasih.

5. Kalau mau makan cuci tangan, dn berdoa.

6. Mengambil sesuai urutan sesudah kawan.

7. Bicara di kelas tidak bersuara besar.

 

Pengalaman lain,

1. Anak menyanyi hari pertama ke sekolah.

2. Doa mau belajar.

3. Doa mau makan.

4. Do mau keluar sekolah.

5. Anak mengenal angka 1 (satu).

6. Anak mengenal warna merah.

7. Anak mengenal tulisan  الله.

8. Anak mengenal tulisan محمد

9. Anak mau bermain bersama teman.

10. Mengembalikan mainan setelah digunakan.

11. Menjaga kebersihan kelas dengan membuang sampah makanan pada tempatnya.

12. Anak-anak semua hebat, dan semangat.

Alhamdulillah....

 

Saat mau pulang anak melipat bentuk buku dengan kertas origami dan dibawa pulang.


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar